1Des2010
Aktif dan progresif
2 Tawarikh 30:1-31:1

Tindakan pertobatan dimulai dengan kesadaran bahwa suatu kesalahan telah diperbuat. Oleh karena itu perlu ada pengampunan, yang harus diiringi dengan tindakan berbalik dari kesalahan yang telah dilakukan itu.

Hizkia paham benar bahwa pendahulunya telah melaku-kan perbuatan yang membangkitkan murka Tuhan atas bangsa itu (7). Murka yang bisa disurutkan dengan merendahkan diri untuk datang...

2Des2010
Mengelola berdasarkan kehendak Tuhan
2 Tawarikh 31:2-21

Seorang pemimpin disegani bukan hanya karena pidato-pidatonya yang menggugah atau karena kharismanya yang memukau. Seorang pemimpin dihormati juga bila ia memperlihatkan diri sebagai seorang yang patut diteladani.

Reformasi yang dilakukan oleh Hizkia belum selesai. Masih ada yang memerlukan pengaturan. Setelah menetapkan aturan tugas untuk para imam dan kaum Lewi, Hizkia memberikan persembahan...

3Des2010
Kesetiaan yang teruji
2 Tawarikh 32:1-23

Ada orang yang lemah iman justru ketika ia menghadapi masalah. Padahal masalah justru bisa menjadi batu uji kesejatian iman.

Setelah menunjukkan kasih kepada Allah melalui reformasi yang dilakukan, Hizkia menghadapi ujian iman. Batu ujinya adalah Sanherib, raja Asyur (2). Mengetahui bahwa Asyur akan menyerbu Yerusalem, Hizkia dan para panglima perangnya mengatur strategi (3): menutup mata...

4Des2010
Hari Tuhan
Yesaya 2:10-12, 17

Bagaimana suasana hati Anda ketika memikirkan bahwa Hari Tuhan yang tiba oleh kedatangan Yesus pertama, akan segera dirampungkan dalam kedatangan-Nya kedua kelak? Apakah Anda pengamat pasif? Atau aktif memprakirakan kapan saatnya? Atau aktif dalam berbagai kepanikan? Atau aktif menyongsongnya sesuai firman Allah?

Layaknya kedatangan pihak yang dinanti-nanti, kedatangan Tuhan merupakan sesuatu...

5Des2010
Jangan sombong
2 Tawarikh 32:24-33

Ujian iman dapat menarik keluar semua karakter asli dalam diri seseorang. Tak ada topeng yang dapat menutup-nutupi isi hati yang sesungguhnya ketika orang bereaksi spontan terhadap ujian yang harus dia hadapi.

Hizkia telah melakukan reformasi dalam hal peribadatan di rumah Allah. Ia juga menunjukkan kepercayaan kepada Allah saat harus menghadapi Sanherib, raja Asyur. Namun kelemahan datang...

6Des2010
Awal sama, akhir beda
2 Tawarikh 33:1-25

Dalam sistem monarki, jika sang raja meninggal dunia maka putra mahkota akan segera naik takhta untuk menggantikan raja. Bacaan Alkitab hari ini menampilkan dua orang putra mahkota yang kemudian menjadi raja menggantikan ayah mereka. Manasye harus naik takhta saat ia masih berumur dua belas tahun (1). Sementara Amon menjadi raja saat ia berusia dua puluh dua tahun (21).

Manasye, anak raja...

7Des2010
Reformasi rohani
2 Tawarikh 34:1-33

Orang yang hidup berdasarkan firman Tuhan, biasanya memiliki hidup yang tidak biasa-biasa saja. Firman Tuhan pasti mendorong dia untuk bergerak sesuai suara Tuhan.

Yosia menjadi raja pada saat ia berusia delapan tahun (1)! Dalam usia semuda itu ia sudah hidup menyenangkan hati Tuhan (2). Hasrat untuk mengutamakan Allah itu mendorong dia untuk melakukan reformasi saat ia berumur enam belas...

Scripture Union Indonesia © 2017.