Para ahli Taurat beranggapan bahwa hidup kekal dapat diraih dengan perjuangan menaati hukum Taurat. Maka mereka sangat membanggakan diri sebagai orang yang paham seluk beluk Taurat dan menganggap diri sebagai pelaku Taurat sejati.
Mungkin dengan kebanggaan seperti itulah, ahli Taurat dalam kisah ini datang kepada Yesus. Ia yakin bahwa Yesus pun akan menganggap...
"Melayani Tuhan" jelas merupakan aktivitas yang mulia, apapun bentuknya. Oleh karena itu seharusnya dilakukan dengan sikap yang benar pula. Namun kadang kala orang mengalami disorientasi (kesamaran arah) sehingga tidak dapat bersikap sebagaimana seharusnya.
Inilah mungkin yang terjadi pada Marta. Kedatangan Yesus dan murid-murid membuat Marta merasa wajib...
Sebagaimana Yohanes, Tuhan Yesus juga diminta oleh para murid-Nya untuk mengajarkan doa (1). Doa Bapa Kami versi Lukas ini agak berbeda dengan versi Matius yang biasa diucapkan bersama dalam kebaktian jemaat di Indonesia ini. Doa ini merupakan pola yang bisa kita ikuti. Kita bisa mempelajari poin-poin penting dari dalamnya.
Penyebutan Bapa (2) menunjukkan...
Metode menghafal yang dipakai dalam proses belajar mengajar memiliki kelemahan tersendiri, yakni orang tidak diajar untuk memahami logika berpikir dan juga tidak dilatih kreatif dalam berpikir. Begitu pula dengan doa, bila hanya diucapkan sebagai hafalan tanpa memahami maksud atau isi doa tersebut.
Pada nas ini Tuhan Yesus menjelaskan fungsi doa dan mengapa Ia...
Ketidaktulusan membuat orang mempolitisir suatu kejadian yang sebenarnya sangat jelas. Karya Kristus mengusir setan sehingga orang bisu dapat berkata-kata dituduh: "Ia mengusir setan dengan kuasa Beelzebul, penghulu setan". Padahal pengikut-pengikut dari orang yang mendakwa Tuhan Yesus juga melakukan hal yang sama (19). Selain itu mereka juga mencobai Tuhan Yesus dengan...
Yesus menolak pandangan bahwa kebahagiaan adalah sesuatu yang berhubungan dengan kemestian kehidupan seperti hubungan darah, dll (ay. 27). Menurut Yesus, kebahagiaan didapat ketika orang mendengarkan firman Allah dan memeliharanya (ay. 28). Artinya cara orang menyikapi firman dan karya Allah dalam hiduplah yang membuat bahagia, bukan terletak pada keberadaan yang dijalani.
Bila...
Sejak kecil kita sudah diajar mencuci tangan sebelum makan supaya higienis. Tetapi bukan masalah kesehatan yang ada dalam pikiran orang Farisi ketika mereka heran melihat Yesus tidak mencuci tangan sebelum makan (38).
Yang ada dalam benak mereka adalah ritual cuci tangan yang dilewatkan oleh Yesus. Ritual itu sudah berlangsung lama dan dibuat oleh pendahulu...