Hal apa yang menghalangi seseorang untuk percaya dan tunduk kepada Tuhan? Pikirannya yang rasional, yang hanya mau percaya dan menerima sesuatu yang bisa diterima oleh akal budinya? Ataukah gengsinya yang besar, yang menolak untuk tunduk kepada siapa pun, termasuk kepada Tuhan?
Apa yang menghambat Firaun untuk percaya dan tunduk pada kedaulatan Tuhan? Sekilas...
Cara apa yang Tuhan bisa pakai agar orang mengakui kedaulatan-Nya atas hidup mereka? Salah satunya adalah dengan menghancurkan semua yang menjadi pegangan hidup mereka, sehingga mau tidak mau mereka akan berpaling kepada satu-satunya yang bisa menyelamatkan mereka.
Tulah pertama dijatuhkan. Tulah air menjadi darah menggerogoti sendi utama kehidupan bangsa...
Dalam PL, hadirat Allah adalah kehadiran-Nya dalam kehidupan umat Israel. Secara harfiah, menghadap hadirat Allah adalah "melihat muka" Allah (Kel. 23:15, 17). Umat Israel diperintahkan untuk menghadap hadirat Allah dengan membawa persembahan dan hati syukur.
Menghadap hadirat Allah merupakan anugerah karena siapakah yang bisa dan layak melihat Allah. Sedangkan...
Di dunia ini banyak sekali agama dan kepercayaan yang mengakui memiliki Tuhan yang sejati. Hal itu membuat sebagian orang menjadi bingung memilih mana Tuhan yang benar. Dalam nas ini Tuhan menegaskan bahwa Dialah Allah yang sejati.
Tulah kedua ini ironis sekali. Di Mesir, katak biasanya diasosiasikan dengan dewa Hapi dan dewi Heqt, yang membantu kelahiran seorang...
Siapakah yang bisa mengerti dan mengakui bahwa tangan Allah berkuasa? Hanya mereka yang pernah mengalami pertolongan Tuhan, atau sebaliknya mereka yang telah dikalahkan oleh kuat kuasa-Nya. Meskipun Tuhan telah menghukum Mesir dengan dua tulah dahsyat, Firaun tetap mengeraskan hati dan mengingkari janjinya. Dalam kebodohannya Firaun menyangka bahwa ilah-ilah yang dia...
Mengapa Allah tidak langsung saja menjatuhkan tulah keempat ini kepada Firaun, tetapi memberitahukan lebih dahulu rencana-Nya? Bukankah akan nyata, seperti yang sudah-sudah, bahwa Firaun tidak sungguh-sungguh menyerah kalah walaupun tulah-tulah dahsyat menyergap bangsanya. Inilah yang membedakan Allah Israel dengan ilah-ilah sesembahan Mesir. Allah Israel bukan sedang...
Sudah empat tulah menimpa Mesir. Mulai tulah keempat, umat Israel sudah mulai dipisahkan untuk tidak menga-laminya (ayat 4). Namun Firaun masih terus berkeras hati. Ia tetap tidak mau tunduk. Mengapa Firaun belum menanggapi secara serius kekacauan akibat tulah-tulah tersebut?
Umat Israel sejak dahulu beternak. Itulah pekerjaan utama mereka. Bagi peternak,...