Mabuk bisa mengakibatkan dua hal. Keberanian atau kenekatan yang luar biasa untuk melakukan sesuatu yang berbahaya. Atau sebaliknya, melakukan perbuatan-perbuatan yang memalukan. Keduanya biasanya akan disesali setelah sadar. Namun kerusakan yang dihasilkan mungkin tidak bisa diperbaiki lagi.
Nasihat di perikop ini masih mengambil pola nasihat orang tua kepada...
Perikop ini sarat dengan nasihat yang intinya adalah pakai hidup ini dengan benar. Amsal menasihati kita agar tidak menyia-nyiakan hidup ini dengan ikut-ikutan orang jahat karena hasilnya kesia-siaan (ayat 1-2; band Mzm. 1:4). Di hadapan Tuhan cara hidup seperti itu adalah dosa (ayat 8-9).
Dengan hikmat, kehidupan ini harus dibangun. Ibarat mendirikan sebuah...
Meneruskan nasihatnya dalam perikop terdahulu, penulis Amsal menegaskan ulang perbedaan orang benar dengan orang fasik. Orang benar bisa jatuh, tetapi ia pasti bangkit kembali karena kebenarannya adalah kekuatannya, dan pembelanya adalah Tuhan. Sebaliknya, orang fasik akan binasa karena tidak ada kebenaran padanya (ayat 19-20).
Amsal mengingatkan kita untuk...
Tuhan bisa memakai siapa saja sebagai alat-Nya, termasuk orang yang tidak pernah diperhitungkan sekalipun. Hal ini terlihat bagaimana Allah memakai pegawai-pegawai Hizkia menerbitkan \'himpunan Salomo\', tentu saja dengan ilham Ilahi. Pegawai-pegawai Hizkia mempunyai sikap taat akan apa yang diperintahkan raja (ayat 1). Keterlibatan pegawai Hizkia dalam menyusun amsal-amsal...
Biasanya manusia akan merasa aman bila kebutuhan hidupnya tercukupi. Meski ukuran cukup bagi tiap orang tidak sama, hendaknya jangan juga memenuhi kebutuhan secara berlebihan (ayat 16). Meski memenuhi kebutuhan adalah sesuatu yang menyenangkan, kita perlu tahu batas. Kita mesti tahu kapan harus berhenti memuaskan kebutuhan. Kita harus peka apakah memenuhi kebutuhan...
Tentu tidak ada seorang pun yang senang menghadapi orang yang bebal dan malas. Raja Salomo dengan hikmat dari Tuhan menulis tentang orang bodoh dan malas. Seperti salju bukanlah milik musim panas dan tidak pada tempatnya jika hujan turun di musim panen, begitulah penghormatan bukan milik orang bebal (ayat 1). Mereka tidak pantas menerimanya. Orang bebal adalah orang...
Salah satu isu sentral dalam kitab Amsal adalah penggunaan lidah. Lebih dari 150 kali, Amsal menyebutkan masalah penggunaan bibir, mulut, dan lidah. Ini memperlihatkan bahwa ketiga bagian tubuh tersebut mempunyai pengaruh penting dalam kehidupan manusia. Surat Yakobus menyatakan bahwa lidah adalah api dan dapat menodai seluruh tubuh (Yak. 3:6). Bagaimana bisa terjadi...